Thursday, September 20, 2007

I-tech virtual bluetooth keyboard



sebagai gambaran keyboard ini berukuran panjang seukuran dengan ibu
jari orang dewasa dan selebar dua jari tangan (ukuran rata2 ya.. bukan
jari gajah..xixixi) menurut saya sangat praktis dan gampang masuk
kantong.. gak nonjol sana sini. ketika dinyalakan akan memancarkan
sinar membentuk susunan tuts keyboard (very - very eye
catching..membuat temen2 kantor ngerubung kayak semut).. sudah dites
pada ipaq 6828 berjalan sangat lancar.
support, PC windows, PPC 2003 - 2005, Symbian, blackberry

dalam paket penjualannya akan kita dapatkan :
- unit bluetooth keyboard
- charger
- manual book
- leather case
- cd driver

pertama kali mencoba user mungkin akan sedikit kebingungan untuk melakukan pairing, karena dalam manual booknya, info yang diberikan tidak begitu akurat. setelah trial dan error (gak konek) akhirnya ditemukan juga manual book dalam bentuk file pdf di dalam cd yang disertakan.
untuk penggunaan pertama, disarankan untuk mencas batterynya selama 8 jam untuk 'membangunkan' sel - sel battery.
keyboard ini dinyalakan dengan menekan tombol power di sebelah kanan atas. dan harus diletakkan pada alas yang datar. Keyboard akan memancarkan cahaya merah membentuk barisan tuts keyboard. Bila unit peancar diangkat, otomatis keyboard akan inaktif karena ada semacam switch kecil di bawah unit yang akan otomatis terdorong untuk mematikan keyboard..

Dalam penggunaan untuk pertama kali mungkin akan terasa 'kagok'.. tapi setelah menggunakan untuk beberapa waktu, maka jari2 akan terbiasa. Bila dirasakan tuts keyboard kurang / terlalu sensitif, maka dapat dikurangi tingkat sesnsitifitasnya dengan mengikuti petunjuk yang ada di belakang bodi unit pemancar.

No comments: